Belajar Bahasa Jepang
Konnichiwa
Minna san, disini saya mau berbagi ilmu bahasa jepang sedikit nih. Saya mau
menjelaskan Bab 26 dari buku minna no nihongo II. Saya tidak bisa
menjelaskannya ecara detail karena saya juga masih tahap belajar, semoga bisa bermanfaat
buat minna san.
26 課
~んです
|
Digunakan untuk menjelaskan dengan kuat
sebab, alasan, dasar pemikiran dll. Untuk kata sifat い & kata
kerja sebelum んです memakai bentuk
biasa, sedangkan kata sifat な & kata benda sebelum んです ditambah だ.
l ~んですか
1.
digunakan
untuk memastikan dugaan alasan atu sebab
例 : マリアさんは 日本語が 上手ですね。日本語を 勉強していたんですか。
…ええ、日本語教室で 勉強していました。
Sdri. Maria pintar bahasa jepang. Apakah
pernah belajar bahasa jepang?
…Ya, saya dulu pernah
kursus bahasa jepang.
2.
Pembicara
ingin mendapatkan informasi.
例 : その時計がいいですね。どこで買ったんですか。
Jam tangannya bagus ya. Dimana
anda membelinya.
3.
Digunakan
untuk menjelaskan alasan atau sebab.
例 : どうして試験を受けなかったんですか。
Mengapa tidak mengikuti ujian?
…病気なんです。
…Karena sakit.
l ~んですが
Berfungsi
untuk memulai topic tau pembicaraan seperti permohonan, ajakan atau permintaan
izin.
例 : STBA大学に入ったんですか、教えて いただけませんか。
Saya ingin masuk
kuliah di universitas STBA, dapatkah anda memberitahunya.
パソコンが使えないんですが………。
Komputernya
tidak bisa digunakan, jadi…..
~て いただけませんか
|
Ini
adalah bentuk permintaan yang sopan dari ~て ください.
例 : 駅に送って いただけませんか。
Dapatkah anda mengantarkan saya
ke stasiun?
~たら いいですか
|
Digunakan pada waktu pembicara ingin
mendapatkan nasihat atau petunjuk dari lawan bicara mengenai apa yang
semestinya dan sebaiknya pembicara lakukan.
例 : カメラを 買いたいんですが、どこで買ったら いいですか。
Saya ingin membeli kamera,
sebaiknya membeli dimana?
電車に鞄が落としてしまったんですが、どうしたらいいですか。
Dompet saya terjatuh di kereta,
apa yang sebaiknya saya lakukan?
~ 好き/
嫌い
上手/ 下手
あまり
|
例 : りんごが好きです。
Saya suka apel.
エドさんは漢字が 上手です。
Sdr. Edo pintar kanji.
私は 日本語が あまり上手じゃないんです。
Saya tidak begitu pintar bahasa
jepang.